Top Ad unit 728 × 90

Artikel Terbaru

recentposts

Ginjean dan Manfaatnya Bagi Wanita



Tak hanya nenek moyang kita saja yang memanfaatkan ginjean sebagai tanaman obat. Di dataran Cina sana, ginjean dimanfaatkan sebagai obat nyeri haid dan untuk mengkerutkan rahim wanita.

kebunbibit.id

Ginjean termasuk tumbuhan setahun, masih sesuku dengan paci-pacian (Labiateae). Orang Sunda menyebutnya denderman atau padang derman; orang Ternate : gafoe hairan roriha; orang Cina : yi-mu-cao ; dan nama ginjean itu merupakan sebutan yang berasal dari orang Jawa.
Tanaman itu tumbuhnya tegak, bentuk batangnya segi empat, bagian tengah batang berongga. Tingginya 60-100 cm. Daun bagian atas tampak hampir tidak bertangkai, bentuknya memanjang dan runcing. Bunganya muncul dari ketiak daun, ada yang berwarna putih dan ada pula yang merah muda.
Ada 3 macam tanaman ginjean yang satu dengan lainnya sedikit berbeda. Leonurus heterophyllus, berbunga putih dengan daun bagian atas runcing memanjang; Leonurus turkestanicus, berbunga merah muda dengan bulu-bulu halus sangat banyak; dan Leonurus sibiricus, berbunga putih besar, daunnya halus dan merekah bagian atasnya.
Ginjean itu mengandung ester leonurine yang bisa memperlancar haid dan menghilangkan rasa nyerinya. Sedangkan toksisitasnya (daya racun) ginjean ini termasuk rendah. Namun kalau digunakan sepekat 30 g sekali pakai pada manusia, maka 4-6 jam kemudian si pemakai akan keracunan dengan gejala seluruh badan lemas, kedua kaki kaku, sekujur badan ngilu, dan dada terasa sesak.
Kaum wanita Cina yang baru melahirkan banyak yang memanfaatkan daun dan batang ginjean untuk merangsang penciutan rahim, di samping untuk memperlancar haid dan menghilangkan rasa nyerinya itu.
Resep penggunaan ginjean itu ialah :
1.    Untuk menghilangkan rasa nyeri haid
-          20 g  ginjean kering dan 20 g yen-hu-so atau Corydalis ambigua (bisa dibeli di toko obat tradisional Cina), direbus dengan air secukupnya, kemudian diminum selama haid.
2.    Untuk menciutkan rahim
-          15 g buah ginjean dan 15 g buah jeruk (bahan kering), direbus dengan air secukupnya, kemudian diminum sekaligus. Resep ini bisa diulang setiap hari (sekali minum) selama 10-15 hari.
Walaupun ginjean berkhasiat untuk obat, namun tidak boleh digunakan sembarangan. Penderita pembesaran cornea, anemia, dan wanita yang sedang hamil, dianjurkan untuk tidak meminumnya.
Ginjean dan Manfaatnya Bagi Wanita Reviewed by Unknown on 12.37 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by Perawatan Tanaman Hias © 2014 - 2015
Powered By Blogger, Designed by Sweetheme

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.